Masjid Ja'ranah terdapat pada sebuah kampung yang jaraknya kira-kira 24 km dari Masjidil Haram,
Makkah al- Mukarramah.Masjid ini merupakan salah satu tempat miqat untuk berniat mengerjakan ibadah umrah. Setelah mengambil miqat di tempat ini, diharuskan memakai pakaian ihram dan berniat ihram. Pakaian ihram bagi laki-laki yaitu berupa kain ihram berwarna putih tanpa jahitan, sedangkan pakaian ihram bagi perempuan berupa pakaian tertutup berwarna putih. Sehingga yang tampak hanyalah muka dan telapak tangan. Sekali lagi, syariat ini menandakan bahwa Islam sangat mengagungkan kaum hawa.
Masjid Ja'ranah |
Rasulullah s.a.w
pernah bermiqat di sini untuk mengerjakan umrah setelah pulang dari
peperangan Hunain. Ji’ronah merupakan miqat paling tinggi
derajatnya dibanding miqat yang lain. Ji’ronah adalah nama seorang
wanita yang mengabdikan dirinya untuk membersihkan dan menjaga mesjid
tersebut, Ia seorang wanita Quraisy dari Bani Tim.
My Mom |
Selesai Shalat di Masjid Ja'ranah |
0 komentar:
Posting Komentar